Jika Touch ID tidak berfungsi di Mac
Jika Touch ID di papan ketik internal atau Magic Keyboard tidak berfungsi sebagaimana mestinya, misalnya untuk membuka kunci Mac atau mengisi kata sandi secara otomatis, cobalah solusi berikut.
Solusi untuk papan ketik dengan Touch ID
Setelah mengikuti langkah-langkah untuk mengatur dan menggunakan Touch ID, jika Touch ID tidak berfungsi sebagaimana mestinya:
Pastikan jari Anda serta sensor Touch ID bersih dan kering. Kelembapan, losion, keringat, minyak, luka, atau kulit kering dapat memengaruhi pengenalan sidik jari, termasuk setelah melakukan aktivitas seperti berolahraga, mandi, berenang, dan memasak. Untuk panduan pembersihan Touch ID, lihat Cara membersihkan produk Apple.
Jika Touch ID hanya berfungsi untuk fitur tertentu, pastikan fitur yang sesuai sudah dinyalakan di pengaturan Touch ID.
Mulai ulang Mac.
Hapus sidik jari Anda, lalu tambahkan lagi melalui pengaturan Touch ID. Alternatifnya, tambahkan dan gunakan sidik jari yang berbeda.
Solusi lainnya untuk model Magic Keyboard dengan Touch ID:
Pastikan Mac memenuhi persyaratan sistem papan ketik: model Magic Keyboard dengan port USB-C memerlukan Mac dengan Apple silicon dan macOS Sequoia 15.1 atau versi lebih baru. Model Magic Keyboard dengan port Lightning memerlukan Mac dengan Apple silicon dan macOS Big Sur 11.4 atau versi lebih baru.
Matikan papan ketik, lalu nyalakan kembali. Setelah itu, gunakan kabel USB untuk menyambungkannya langsung ke Mac. Tunggu setidaknya 10 detik sebelum mencoba mengatur atau menggunakan Touch ID lagi.
Jika masalah hanya terjadi saat menggunakan Magic Keyboard secara nirkabel, lihat apakah ada gangguan nirkabel.
Kebijakan keamanan yang memengaruhi Touch ID
Untuk alasan keamanan, Anda mungkin diminta memasukkan kata sandi secara manual dalam kasus berikut:
Anda belum masuk ke akun sejak terakhir kali keluar, termasuk dengan mematikan atau memulai ulang Mac.
Anda belum membuka kunci Mac selama lebih dari 48 jam.
Anda mengubah pengaturan Touch ID.
Sidik jari Anda tidak dikenali lima kali secara berturut-turut.
Mac diatur untuk masuk secara otomatis.