Mengimpor kontak ke Kontak di Mac
Anda dapat mengimpor kontak dari komputer atau app lain sebagai file dengan beragam jenis file—misal, vCard (dengan ekstensi .vcf), arsip (.abbu), Format Bergerak Data LDAP (.ldif), atau file teks dibatasi tab atau nilai yang terpisah koma (.csv).
Catatan: Saat Anda mengimpor kartu kontak, Kontak menandakan saat duplikat ditemukan, sehingga Anda dapat meninjaunya. Lihat Menanggulangi duplikat saat mengimpor kontak.
Mengimpor kontak dari file vCard (.vcf)
Lakukan salah satu hal berikut di Mac Anda:
Klik dua kali file vCard—misalnya, di email atau di desktop.
Seret file vCard ke ikon Kontak di Dock, atau ke daftar kontak di jendela Kontak.
Di Kontak, pilih File > Impor, lalu pilih file vCard.
Klik Tambah di pesan yang muncul.
Mengimpor kontak dari file arsip (.abbu)
Penting: Dengan mengimpor file arsip, informasi kontak Anda saat ini akan diganti.
Di app Kontak di Mac Anda, pilih File > Impor.
Pilih file arsip, lalu klik Buka.
Mengimpor kontak dari jenis file lainnya
Catatan: Sebelum Anda mengimpor file dibatasi tab atau CSV, gunakan editor teks (seperti TextEdit) untuk mengonfirmasi bahwa file diformat dengan benar:
Hapus setiap akhir baris dalam informasi kontak.
Pastikan semua alamat memiliki jumlah bidang yang sama. Tambahkan bidang kosong sesuai yang diperlukan.
Pastikan bidang dipisahkan oleh tab (di file dibatasi tab) atau koma (di file CSV), sebagai pengganti karakter lain. Jangan sertakan spasi sebelum atau setelah tab atau koma.
Di app Kontak di Mac Anda, pilih File > Impor, pilih file, ubah pengodean jika diperlukan, lalu klik Buka.
Jika Anda mengimpor file teks, tinjau label bidangnya.
Jika kartu pertama berisi header, pastikan header ini dilabeli atau ditandai “Jangan impor” dengan benar. Setiap perubahan yang Anda lakukan pada kartu ini akan diterapkan di semua kartu di file tersebut. Untuk mengimpor kartu header, pilih “Abaikan kartu pertama.”
Untuk mengubah label, klik panah di samping label dan pilih label baru. Jika Anda tidak ingin mengimpor sebuah bidang, pilih “Jangan impor.”
Saat Anda mengimpor kontak dari akun Exchange, informasi yang tidak didukung ditambahkan ke bidang Catatan. Bidang khusus tidak diimpor.
Saat Anda masuk menggunakan ID Apple yang sama di setiap perangkat Anda dan menyalakan Kontak di preferensi atau pengaturan iCloud, kontak Anda tersedia di semua perangkat Anda, dan perubahan yang Anda buat ke kontak di satu perangkat akan muncul di perangkat lainnya.