Persyaratan FaceTime di Mac
Sebelum Anda dapat melakukan atau menerima panggilan FaceTime atau panggilan telepon di Mac Anda, lihat persyaratan berikut.
Apa yang Anda butuhkan untuk melakukan panggilan FaceTime
Untuk melakukan panggilan audio dan video FaceTime di Mac, Anda harus:
Terhubung ke Internet
Masuk ke FaceTime dengan ID Apple Anda
Jika Anda tidak memiliki ID Apple, buka situs web akun ID Apple untuk mendaftar secara gratis.
Memiliki mikrofon internal atau terhubung; untuk panggilan video FaceTime, Anda juga memerlukan kamera internal atau terhubung
Apa yang dibutuhkan orang lain untuk menerima panggilan FaceTime
Orang yang menerima panggilan video FaceTime Anda harus masuk ke FaceTime dan memiliki salah satu hal berikut:
Mac dengan FaceTime yang diinstal, dan kamera serta mikrofon internal atau yang tersambung
iPhone 4 atau iPod touch (generasi ke-4) dengan iOS 4.1 atau versi yang lebih baru
iPhone 4S atau yang lebih baru
iPad 2 atau yang lebih baru
Orang yang menerima panggilan audio FaceTime Anda harus masuk ke FaceTime dan memiliki hal berikut:
Mac dengan OS X 10.9.2 atau lebih baru, dan mikrofon internal atau yang tersambung
Perangkat iOS dengan iOS 7 atau versi yang lebih baru
Penting: Untuk melakukan dan menerima panggilan FaceTime dengan beberapa orang (FaceTime Grup), Anda dan orang yang Anda panggil harus menggunakan Pembaruan Pelengkap macOS Mojave 10.14.3 atau lebih baru, atau iOS 12.1.4 atau lebih baru. Fitur ini mungkin tidak tersedia di semua wilayah. Lihat Melakukan panggilan FaceTime Grup di Mac dan artikel Dukungan Apple Mengenai konten keamanan Pembaruan Pelengkap macOS Mojave 10.14.3.
Apa yang Anda butuhkan untuk melakukan dan menerima panggilan telepon di Mac Anda
Untuk membuat dan menerima panggilan telepon pada Mac, pastikan hal berikut ini:
iOS 8 atau lebih baru telah terinstal di iPhone Anda. Lihat artikel Dukungan Apple Memperbarui iPhone, iPad, atau iPod touch Anda.
iPhone dan Mac Anda ada di jaringan Wi-Fi yang sama. Lihat Menghubungkan Mac Anda ke Internet menggunakan Wi-Fi.
iPhone dan Mac Anda sudah masuk ke iCloud dan FaceTime menggunakan ID Apple yang sama. Lihat Mengatur iCloud, Masuk ke atau keluar dari FaceTime, dan artikel Dukungan Apple Menggunakan Berkelanjutan untuk menghubungkan Mac, iPhone, iPad, iPod touch, dan Apple Watch Anda.
iPhone dan Mac Anda menyalakan Panggilan Wi-Fi. Panggilan Wi-Fi tidak tersedia di beberapa model Mac. Bacalah Mengatur iPhone dan Mac Anda untuk panggilan telepon.
Bacalah Melakukan dan menerima panggilan telepon di FaceTime di Mac.
Jika Anda mengalami kesulitan mendengar atau berbicara, atau ingin memanggil seseorang yang mengalaminya, Anda dapat menggunakan Teks Real-Time (RTT) untuk panggilan telepon Anda, jika operator Anda mendukungnya.
Catatan: Untuk melakukan atau menerima panggilan RTT, Anda harus menggunakan macOS Mojave 10.14.2 atau lebih baru dengan Panggilan Wi-Fi melalui iPhone dengan iOS 12.1.1 atau lebih baru. Fitur ini tidak tersedia di semua wilayah atau didukung oleh semua operator. Tergantung pada lingkungan jaringan Anda, panggilan RTT dapat diturunkan ke panggilan TTY.
Bacalah Melakukan dan menerima panggilan telepon RTT di FaceTime di Mac.