Berbagi AirTag atau barang lain di Lacak di Mac
Jika Anda ingin berbagi barang yang dipasangkan dengan AirTag (atau barang pihak ketiga yang berfungsi dengan Lacak) dengan salah satu kontak Anda, Anda dapat membagikannya di Lacak agar peminjam dapat menemukannya dan memutar bunyi di barang.
Orang yang berbagi barang dengan Anda tidak menerima pemberitahuan pelacakan saat barang bergerak dengan mereka. Lihat artikel Dukungan Apple Apa yang harus dilakukan jika Anda mendapatkan peringatan bahwa AirTag, sepasang AirPods, aksesori jaringan Lacak, atau perangkat pelacakan lokasi Bluetooth yang kompatibel ada bersama Anda.
Berbagi AirTag atau barang lain
Buka app Lacak di Mac Anda.
Klik Barang, pilih barang yang ingin Anda bagikan, lalu klik di peta.
Di bawah Bagikan AirTag Ini (atau Bagikan Barang Ini), klik Tambah Orang, lalu klik Lanjutkan.
Lakukan salah satu hal berikut:
Ketik nama, alamat email, atau nomor telepon di kolom Kepada, lalu klik kontak di daftar.
Klik di sebelah kanan bidang Kepada untuk melihat semua kontak Anda. Klik kontak di daftar, lalu klik alamat email atau nomor telepon mereka.
Klik Bagikan di pojok kanan atas.
Daftar semua orang yang Anda undang muncul di bawah Bagikan AirTag Ini (atau Bagikan Barang Ini), beserta status undangannya.
Catatan: Anda hanya dapat membagikan AirTag dengan seseorang yang memiliki Akun Apple. Anda tidak dapat berbagi dengan akun anak.
Menerima atau menolak undangan untuk berbagi
Jika Anda diundang untuk berbagi AirTag, Anda akan menerima pemberitahuan. Anda dapat menerima atau menolak undangan di app Lacak.
Buka app Lacak di Mac Anda.
Klik Barang, lalu lakukan salah satu hal berikut:
Menerima undangan: Klik Tambah.
AirTag muncul di daftar Barang Anda, di bawah Barang [Pembagi]. Anda berhenti menerima pemberitahuan pelacak selama Anda meminjam AirTag.
Menolak undangan: Klik Jangan Tambah.
Berhenti berbagi AirTag atau barang lain
Buka app Lacak di Mac Anda.
Klik Barang, pilih barang yang Anda inginkan untuk berhenti berbagi, lalu klik di peta.
Klik nama orang yang berbagi dengan Anda, klik Berhenti Berbagi, lalu klik Berhenti Berbagi lagi.
Orang yang berbagi dengan Anda berhenti melihat lokasi AirTag, tapi mungkin masih mendapatkan pemberitahuan pelacak saat AirTag bergerak dengan mereka.
Catatan: Berbagi lokasi dan menemukan barang tidak tersedia di semua negara atau wilayah.