Menyimpan email draf di Mail di Mac
Mail menyimpan pesan email saat Anda sedang menulisnya secara otomatis, dan saat Anda menutup Mail dengan pesan yang belum terkirim dibuka. Anda sendiri dapat menyimpan pesan sebagai draf kapan saja.
Menyimpan draf
Di app Mail di Mac Anda, pastikan Anda berada di pesan yang ingin Anda simpan.
Pilih File > Simpan.
Anda juga dapat menutup jendela pesan, lalu klik Simpan di dialog yang muncul.
Membuka draf
Di app Mail di Mac Anda, buka kotak mail Draf (dari bar Favorit atau bar samping Mail).
Klik dua kali draf untuk membukanya di jendela pesan, lalu lanjut bekerja di pesan Anda.
Untuk akun Exchange dan IMAP, draf disimpan di server mail (kecuali Anda memilih kotak mail pada Mac Anda di panel Perilaku Kotak Mail di preferensi Mail). Setelah Mail diselaraskan dengan server mail, draf akan tersedia kapan pun Anda menggunakan akun tersebut. Untuk langsung menyelaraskan draf, pilih Kotak Mail > Selaraskan > [akun].
Jika menggunakan Handoff, Anda dapat berpindah antar Mac dengan alat lain saat menulis pesan. Untuk membuka pesan yang dialihkan ke Mac Anda, klik ikon Handoff Mail yang muncul di sebelah kiri Dock.