Menggunakan Siri untuk menjalankan pintasan dengan suara Anda
Anda dapat meminta Siri untuk menjalankan pintasan mana pun di koleksi Anda. Siri dapat meluncurkan pintasan dari sebagian besar perangkat Anda, termasuk HomePod dan Apple Watch.
Menjalankan pintasan dengan Siri
Aktifkan Siri di iPhone atau iPad, HomePod, Apple Watch, atau Mac Anda, lalu ucapkan nama pintasan, seperti “Kirim Gambar Terakhir Melalui Teks”.
Setelah menjalankan pintasan, Siri akan memberitahukan hasilnya kepada Anda.
Jika perangkat Anda dikunci dan Anda menjalankan pintasan yang membuka app, Siri meminta Anda untuk membuka perangkat sebelum melanjutkan.
Untuk memverifikasi bahwa Anda dapat menggunakan “Hey Siri” di perangkat Anda, lihat artikel Dukungan Apple Perangkat yang mendukung “Hey Siri”.
Catatan: Jika nama pintasan sama dengan perintah Siri standar (“What time is it?” misalnya), Siri akan menjalankan pintasan tersebut alih-alih perintah standar.
Untuk informasi lainnya mengenai cara berbicara dengan Siri, lihat Meminta Siri di iPhone di Petunjuk Pengguna iPhone. Jika Anda perlu meneruskan item di layar perangkat Anda ke pintasan, lihat Menerima item pada layar dari app lainnya.