Mengubah kontrol ini akan memperbarui halaman secara otomatis
Mencari di app Apple TV di Mac
Gunakan Cari di app Apple TV untuk menemukan acara TV serta film menurut judul, pemeran, genre, dan lainnya.
Buka app Apple TV di Mac Anda.
Klik bidang pencarian di bar samping.
Lakukan salah satu hal berikut:
Telusuri item yang muncul di kategori populer.
Masukkan istilah pencarian di bidang pencarian, lalu tekan Return.
Kiat: Saat Anda ingin mencari, cukup deskripsikan apa yang Anda cari menggunakan bahasa alami—misalnya, “popular dramas with a twist” atau “animated movies good for the whole family”.
Klik item untuk melihat nilai, deskripsi, dan informasi pembelian atau persewaan.